Saturday, July 24, 2010

Backup Registry Key Pada Windows Vista

Membuat perubahan terhadap Registry Windows Vista dapat membuat seseorang berpikir 2 kali untuk melakukannya, mengingat registry merupakan hal yang sangat penting dan sensitif. Untuk itu, jika kamu ingin melakukan perubahan terhadap terhadap registry key, kami menyarankan kamu untuk mengekspor atau membackup subkey dari registry key yang birisi nilai-nilai yang ingin diubah.

Setelah kalian membackup registry key tersebut, maka kalian tidak perlu merasa khawatir jika perubahan yang kalian lakukan gagal atau tidak sesuai dengan harapan kalian. kalian dapat mengimport registry yang sudah kalian export sebelumnya. Kami menyarankan kalian agar melakukan backup terhadap registry karena jika terjadi sesuatu hal yang tidak diinginkan, kita dapat merestore registry itu kembalil.

Jika kalian ingin membackup registry key Windows Vista kalian, berikut langkah-langkahnya :

1. Klik menu Start.

2. Pada kotak pencarian, ketikkan regedit dan tekan Enter .

Setelah itu, program Registry Editor akan terbuka.

3. Carilah subkey (pada folder sebelah kiri) yang mengandung nilai (pada sebelah kanan) yang ingin kamu ubah.

4. Pastikan subkey yang kamu cari itu dipilih.

5. Dari menu Registry Editor, pilih File dan kemudian pilih Export

6. Pada window Export Registry File, pilihlah lokasi dimana kamu akan menyimpan file.

7. Pada text field File Name, masukkan nama untuk backup file.

8. Klik tombol Save.

Setelah selesai melakukan cara-cara diatas, maka kalian daoat dengan tenang melakukan perubahan terhadapat registry komputer. Selamat mencoba

No comments:

Post a Comment